Toksoplasma juga bisa menginfeksi manusia melalui daging yang tidak dimasak sempurna (terutama daging kambing), sayuran mentah yang tidak dicuci dengan bersih, kotoran tikus, dan hewan mamalia lain.
Parasit toksoplasma terdapat pada kotoran kucing dan bukan dari air liur apalagi bulu kucing.
Tokso pada kotoran kucing bisa menginfeksi manusia jika masuk melalui mulut.
Itu artinya, Kamu harus mencuci bersih tangan Kamu setelah membersihkan bak pasir atau kandang kucing peliharaan Kamu.
Bukan hanya wanita saja, Toksoplasma juga bisa menyerang pria, lho!
Mengutip dari Nakita, Dr. Farah Dina, SpOG, dari RS Hermina, Bogor menjelaskan bahwa kucing tidak akan memengaruhi kesuburan perempuan.
Seorang wanita yang hamil jika terinfeksi Toksoplasma Gondii memang rentan mengalami keguguran.
Pasalnya, parasit tokso ini akan menyerang janin di dalam kandungan.
Jika hal ini berlangsung terus-menerus, tentu rahim akan makin lemah.