"Keinginannya ya anak bisa masuk AKABRI atau kepolisian." ujar Karina.
Karina pun berharap bahwa Zarno bisa mencapai dan melaksanakan mimpi-mimpi ibundanya.
"Ya mudah-mudahan Zarno bisa mencapai dan mewujudkan mimpi-mimpi ibunya." pungkas Karina.
Mendengar keinginan terakhir ibunda, anak pun tertunduk lesu di depan pusara ibundanya, Jane Shalimar.
Setelah itu, tangisan Zarno pun pecah di depan makam ibunda.
"Zarno cuma bilang, mama mama cepet sembuh," ucap Zarno terbata-bata diungkap Olive.
Dalam akun Instagram Story pribadinya, sahabat dekat almarhumah, Olive juga mengungkapkan keinginan terakhir Jane Shalimar.
Olive menerangkan kondisi sahabatnya kala itu mengalami sesak napas dan terbata saat berbicara.