Suar.ID -Beberapa hari terakhir, susu dengan merk Bear Brand sedang diburu oleh masyarakat.
Susu ini dipercaya memiliki khasiat untuk menambah imun ketika berhadapan dengan pandemi yang sedang begitu ganas.
Bahkan, sempat viral sebuah video yang menunjukkan oknum masyarakat berebut susu ini di sebuah pusat perbelanjaan.
Mereka berebut untuk membeli produk ini secara barbar.
Kini, setelah video tersebut viral dan membuat banyak orang geger, ternyata ada berita terbaru yang lebih membuat heboh.
Di sebuah situs belanja online, susu ini harganya sudah melambung tinggi.
Seperti kasus langkanya masker dan hand sanitizer di awal pandemi tahun lalu, masyarakat seolah tidak belajar.
Sikap egois untuk melakukanpanic buying semacam ini tentu bisa merugikan banyak pihak.
Salah satu kerugian yang ditimbulkan tentu saja permainan harga yang tidak masuk akal.