Pasalnya, deretan aroma ini mengganggu dan menutupi jejak aroma yang digunakan kecoak untuk berburu makanan.
Kecoak bahkan bisa mati jika terkena konsentrasi minyak atsiri yang lebih tinggi, khususnya minyak peppermint.
Untuk mengusir kecoak dengan minyak ini, letakkan beberapa tetes minyak peppermint pada bola kapas, dan sekalah tempat-tempat di mana kecoak biasanya bersembunyi atau jalan masuk ke rumah rumah.
Kamu juga bisa membuat semprotan dengan mencampur 15 tetes minyak peppermint dan 300 ml air dalam botol semprot dan semprotkan di daerah yang gelap dan lembeb.
2. Tanah diatom
Ini adalah zat tidak beracun yang dapat digunakan untuk membunuh dan mengusir kecoak secara alami.
Selain kecoak, tanah diatom bisa juga digunakan untuk mengusir kutu dan tungau.
Ketika kecoak kontak dengan zat ini dengan memakannya, tubuhnya akan mengering dan akan membunuhnya.
Agar lebih efektif, campur tanah diatom dengan gula untuk menarik kecoak.
Taburkan tipis-tipis di sekitar pintu masuk rumah atau di mana saja tempat kecoak biasa bersembunyi.
Pastikan kamu menggunakan kembali obat ini setiap hari.