Suar.ID -Artis NM Tiba-tiba Diperiksa Polisi usai jadi Tersangka Kasus Pencemaran Nama Baik, benarkah Nikita Mirzani?
Beredar kabar artis berinisial NM ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.
Lewat foto yang beredar di media, NM bakal diperiksa sebagai tersangka atas kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh seseorang bernama Indra Tarigan.
Surat panggilan pertama kepada NM untuk diperiksa sebagai tersangka pada Senin (21/6/2021) lalu.
'Memanggil saudari NM untuk didengar keterangannya sebagai tersangka dalam perkara dugaan tindak pidana pencemaran nama baik melalui media elektronik yang terjadi di Apartemen Kalibata City,' demikian isi surat panggilan tersebut, melansir Tribun Jakarta.
Dalam kasus dugaan pencemaran nama baik ini, NM dilaporkan oleh seseorang bernama Indra Tarigan.
Siapa NM? Benarkah Nikita Mirzani.
Laporan itu terdaftar dengan nomor LP/1892/III/2019/PMJ/Ditreskrimsus tanggal 27 Maret 2019.
Setelahnya, laporan itu dilimpahkan ke Polres Metro Jakarta Selatan melalui surat dari Dirreskrimsus Polda Metro Jaya dengan nomor B/7880/IV/RES 2.5/2019/Datro tanggal 29 April 2019.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Achmad Akbar membenarkan terkait penetapan tersangka terhadap artis seksi tersebut.
Namun, ia mengaku masih harus memeriksa kembali berkas perkara.
Pasalnya, kasus ini ditangani oleh pejabat sebelumnya.
"Nanti saya cek dulu," kata Akbar saat dikonfirmasi Tribun Jakarta pada Sabtu (26/6/2021).
Beberapa waktu lalu, reaksi Nikita Mirzani saat bertemu musuh bebuyutannya, Indra Tarigan menjadi sorotan.
Artis sensasional itu telah berseteru dengan Indra Tarigan sejak Maret 2019 lalu.
Diketahui, laporan Nikita Mirzani untuk mengkasuskan Indra Tarigan atas dugaan pencemaran nama baik ke pihak yang berwenang mulai bergulir.
Melalui kanal YouTube KH INFOTAIMENT pada Senin (15/3/2021), Nikita Mirzani membeberkan hasil pertemuan dengan Indra Tarigan.
Nikita Mirzani menyebut Indra Tarigan sudah mengakui kesalahannya.
Tentunya kesalahan Indra Tarigan yang menjelek-jelekan keluarga Nikita Mirzani.
"Tadi ketemu duduk ngobrol,
dia sudah mengakui kesalahannya, dia bilang khilaf karena ada orang di belakangnya," ujar Nikita Mirzani.
"Tapi kan buat Niki itu cuma lelucon sajalah, karena bagaimana pun predikat dia adalah seorang pengacara," imbuhnya.
"Harusnya tahu apa-apa yang dikerjakan, tidak boleh menyerah secara pribadi, tidak boleh ikut campur ranah orang," tandasnya.
"Tapi beliau tidak mengindahkan malah memposting terus, foto abang saya, ada foto alamarhumah mamah saya, sampai foto kuburannya pun ikutan terbawa," jelasnya.
Nikita Mirzani mengaku sudah memaafkan kesalahan Indra Tarigan.
Namun, Nikita Mirzani membiarkan proses hukum untuk Indra Tarigan terus berjalan.
"Tadi Niki bilang sama Indra Tarigan secara manusiawi saya memaafkan," kata Nikita Mirzani.
"Tapi karena proses hukum bawa-bawa anak, jadi anak ini harus saya perjuangkan,
kalau bukan saya sebagai orangtuanya siapa lagi," imbuhnya.
"Jadi Niki bilang, Niki minta proses ini tetap dilanjutkan," tandasnya.
"Karena Alhamdulillah Niki sudah terima surat dari Polda Metro, tinggal tunggu prosesnya masuk ke persidangan," jelasnya.
Pada saat ketemu Indra Tarigan, Nikita Mirzani tidak merasa marah.
Nikita Mirzani malah bersedih karena Indra Tarigan yang menjadi penyebab dirinya kehilangan pekerjaan syuting di suatu acara.
"Emosi sih enggak, cuma lebih ke sedih ya, Niki juga sempat ngomong ke dia," kata Nikita Mirzani.
"Sebetulnya saya pernah punya salah apa sama kamu dari awal, sampai saya harus kehilangan perkejaan saya di Pagi-pagi Pasti Happy gara-gara ulah dia," imbuhnya.
"Dia pun bilang 'tidak ada', itu saja sih lebih ke sedihnya, sampai semuanya dibawa," tandasnya.