Semua bisa disesuaikan tergantung selera, suka manis atau tidak.
Selain itu, ia juga rutin minum teh krypto dan rajin mengonsumsi yoghurt untuk mencegah sembelit selama masa isolasi mandiri.
Selebihnya ia hanya menambahkan asupan protein saat ia sarapan dan vitamin C juga D seperti pasien pada umumnya.
Terlepas dari semuaitu, istri Ustaz Solmed juga membeberkan tips tambahan untuk memulihkan imunitasnya agar cepat sehat kembali.
Penerimaan atas takdir adalah kunci utama yang April Jasmine sampaikan kepada publik di unggahan Instagramnya.
"pertama kita harus menerima, harus happy karena ini bagian dari skenario Allah SWT, nikmatin aja sambil doa dan ikhtiar..." tulis wanita kelahiran 1985 ini.
Selanjutnya untuk mengusir rasa kesepian, ia rajin melakukan panggilan video dengan keluarga dan teman-temannya.
Hal itu ia lakukan agar ia tetap bisa merasakan atmosfer makan bersama meski harus karantina.
"bener2 sendirian pasti butuh temen ngobrol jadi aku bnyk ngerepotin kel dan temen2 krn senengnya VC ???? kadang happy aja makan sambil VC berasa lagi makan bareng" pungkasnya.