Psikolog Rose Mini, mengatakan pendapatnya terkait resiko menikah muda.
"Jadi waktu orang menikah itu kan persiapannya bukan hanya persiapan finansial ya, tetapi dia juga harus siap bahwa dia punya tanggung jawab berbeda,"
"Tanggung jawab yang lebih daripada waktu dia masih bujangan, baik yang laki-laki maupun yang perempuan."
"Sementara, pasangan ini juga masih remaja, masih beradaptasi."
"Jadi rumah tangga ini, masalah untuk melakukan adaptasi, melakukan pengembangan diri masing-masing dan juga bagaimana kedepan membina keluarga ini gitu."
"Apalagi kalo dia sudah menjadi seorang ayah atau ibu," ungkap Rose Mini dalam tayangan YouTube Cumicumi.
Baru-baru ini juga, ibu kandung Nadya Mustika dikabarkan jatuh sakit usai anaknya ditalak Rizki DA.
Dilansir TribunJatim.com, mertua Rizki DA tak henti-henti menangisi nasib pernikahan putrinya, Nadya Muika yang begitu malang.
Hal ini diungkapkan oleh Heru, kakak kandung Nadya Mustika.