Suar.ID -Amanda Manopo bikin heboh lagi.
Kali ini berhubungan dengan salah satu adegan di sinetron yang sedang hits, Ikatan Cinta.
Ada apa memangnya?
Dalam salah satu adegan di sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo ketahuan lupa menutup resleting celananya.
Terkait hal itu, mantan Billy Syahputra itu mengaku sudah meminta maaf.
Amanda Manopo juga berharap netizen mengerti dengan kondisi yang memungkinkannya melakukan tindakan di luar kesadaran itu.
Dalam adegan itu, Andin yang diperankan oleh Amanda Manopo sedang bersedih dan menangis.
Ketika hendak duduk, tiba-tiba resleting celana Amanda Manopo alias Andin terbuka.
Amanda Manopo sepertinya sudah menyadari kejadian tersebut.
Hal itu terlihat dari postingan terbarunya di Instagram Story.
Di situ, Amanda Manopo mula-mula menyinggung soal perjuangan yang dilakukan para pemain sinetron Ikatan Cinta.
Juga kru-kru hebat yang terlibat di dalamnya.
"Banyak perjuangan yang terjadi di judul Ikatan Cinta dari pemain dan crew yang terlibat," tulis Amandan Manopo.
"Banyak keringat dan waktu yang terbuang untuk menghasilkan yang terbaik tanpa mengenal lelah."
Lalu Amanda Manopo menyinggung kesalahannya dan meminta maaf.
Tak hanya itu, Amanda Manopo juga meminta publik mengerti dengan apa yang dia lakukan di sinetron yang tayang tiap hari itu.
"Saya pribadi minta maaf atas sikap dan perilaku yang salah dalam berperan," ujar Amanda Manopo.
"Saya harap bisa dimengerti akan adanya kondisi dan kejar tayang yang terjadi."
Selain adegan resleting celana yang terbuka, ada adegan lain dalam sinetron Ikatan Cinta yang belakangan juga diperbincangkan.
Yaitu adegan ketika Arya Saloka yang berperan sebagai Aldebaran tengah menjalani operasi.
Di situ terlihat Aldebaran salah alias terbaik mengenakan masker oksigen.
Amanda Manopo disebut mualaf gara-gara foto pakai kerudung
Selain soal perannya dalam sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo juga gencar diberitakan pindah agama, mualaf, gara-gara beberapa kali pajang foto pakai kerudung.
Tak hanya itu, dalam salah satu postingannya, Amanda Manopo juga mengutip kata-kata mutiara islami.
Apa yang dilakukan Amanda Manopo tentu saja mencuri perhatian netizen.
Tak hanya jadi spekulasi, Amanda Manopo pun menjelaskan maksudnya mengutip kata-kata mutiara islami itu.
"Toleransi, kan kita sesama manusia," kata Amanda Manopo saat ditemui Tribunnews di kawasan Bogor, Jawa Barat, Minggu (18/4).
"Saya cuma ingin memanusiakan manusia," terangnya.
Kata-kata mutiara, menurut Amanda Manopo, hanya sebuah bentu ungkapan dari rasa menghargai sesama manusia.
Dia juga hanya ingin menghormati sesama umat beragama.
"Karena siapa lagi yang memanusiakan manusia kalau bukan manusia," ujarnya Amanda.
Soal pindah agama, Amanda Manopo memilih tak banyak komentar.
Dia buru-buru meninggalkan wartawana saat ada pertanyaan soal itu.
Meski begitu, banyak fans-nya yang kadung berharap mantan Billy Syahputra itu pindah agama.