Namun saat ditanya oleh Nikita Mirzani terkait sosok pria dari kalangan selebriti yang mendekatinya, Celine mengaku tidak ada.
Akan tetapi, dirinya mengaku sering mendapatkan banyak pesan DM dari para lelaki.
Kendati begitu, Celine memilih untuk tidak menggubrisnya dan fokus kepada pekerjaan dan mengasuh anak-anak.
"Gak ada sih (artis cowok)."
"Ya pernah, tapi gak dibuka-buka juga DM-nya, jadi kalau misalnya yang deketin sih banyak ya, apalagi tau kondisi aku begini."
"Cuman ya pinter-pinter menjaga diri aja, aku sekarang juga lagi mau fokus kerja dulu aja, sama anak-anak aja," tegas Celine.
Sampai saat ini, Celine berusaha tegar menjalani biduk rumah tangganya yang di ambang perceraian.
Menurut Celine, badai yang terjadi dalam rumah tangganya adalah kesalahan dua belah pihak.
"Namanya orang berhubungan, bahagia dua-duanya, ya masalah dua-duanya, sedih dua-duanya," ujar Celine.