Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Banyak Orang yang Pamer Kekayaan di Media Sosial, Faktanya Orang yang Benar-benar Kaya Justru Tidak Suka Pamer Harta, Ini Alasannya

Mentari DP - Sabtu, 27 Maret 2021 | 20:30
Ilustrasi uang dalam brankas.
Pixabay

Ilustrasi uang dalam brankas.

Dalam esai yang dimuat diNew York Times, Sherman menulis tentang seorang wanita yang setiap tahun menghasilkan Rp4 miliar dan mewarisi kekayaan keluarga beberapa juta dollar, selalu membuang label harga baju yang baru dibelinya sehingga nanny-nya tidak sampai melihatnya.

"Seorang desainer interior yang saya kenal juga bercerita, salah satu kliennya selalu menyembunyikan harga barang-barang yang ia beli.”

“Semua barang furnitur yang datang ke rumahnya juga harus dihilangkan agar staf di rumah tidak melihatnya," katanya.

Kebiasaan itu menunjukkan pola yang lebih besar, orang kaya itu menganggap dirinya normal, dan merasa canggung dengan hasil belanjannya karena tidak mau dianggap kaya.

Dalam hal kekayaan atau harta, orang-orang kaya itu juga tidak pernah menunjukkan bahwa ia "kaya" atau "kelas atas".

Menurut Sherman, mayoritas lebih suka istilah "nyaman" atau "beruntung".

Baca Juga: Tak Heran Disayang Keluarga Ayus, Ternyata Ririe Fairus Punya Kelebihan Ini Ketimbang Nissa Sabyan, 'Sampai Kapan Pun Kak Erie Bagian dari Keluarga'

Sebagian orang kaya juga mengelompokkan dirinya ke dalam "kelas menengah" atau "di tengah", karena mereka membandingkan dirinya dengan orang yang lebih kaya lagi.

"Orang-orang yang saya wawancara itu tidak pernah membual tentang harga yang mahal.”

“Mereka justru bersemangat bercerita ketika berhasil menawar harga barang, memberi pakaian di tempat biasa, atau naik mobil tua," katanya.

Apa yang Sherman temukan itu sejalan dengan yang dituliskan Thomas C.Corley dalam bukunya "Rich Habits".

Ia melakukan wawancara selama 5 tahun dengan para milyuner untuk mengetahui kebiasaan yang membuat mereka menjadi kaya.

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x