Berita Artis Terbaru
Suar.ID -Pedangdut Dewi Sanca pernah bikin heboh pada 2018 lalu.
Ketika itu, pedangdut kelahiran Jakarta itu mengaku dihamili oleh sang pacar, pria berinisia RF.
Walau minta pertanggungjawaban, Dewi Sanca ternyata tidak minta untuk dikawini.
Benar, bukan pernikahan yang Dewi Sanca minta, dia hanya butuh untuk dinafkahi.
Ketika itu Dewi Sanca minta diberi nafkah 15 juta saat si bayi masih berusia 1 - 12 bulan.
Kalau dirinya sudah mampu kerja, pria itu akan dibebaskan dari pertanggungjawaban.
"15 juta sebulan, sampai aku ngelahirin, minta biaya sesar,” ungkap Dewi Sanca saatGrid.IDtemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan pada Selasa (17/4/2018).
“Terus dari umur bayi itu sebulan sampai 12 bulan, dan setelah itu kalau aku udah sanggup kerja aku ngga minta apa-apa, aku juga ngga akan minta deposit atau apa.”
Supaya tidak kabur, Dewi Sanca meminta tanggung jawab itu tercatat dalam surat perjanjian.