Suar.ID -Pernikahan Engku Emran yang tiba-tiba memunculkan spekulasi liar dari netizen.
Kita tahu, Engku Emran bercerai dari Laudya Cynthia Bella pada Juni 2020 lalu.
Pernikahan Engku Emran yang tiba-tiba kembali mengembalikan kecurigaan orang-orang bahwa pria Malaysia itu selingkuh di belakang Laudya Cynthia Bella.
Terkait hal itu, peramal Mbak You juga pernah mencium bau-bau perselingkuhan Engku Emran.
Tak hanya itu, Laudya Cynthia Bella juga disebut memberi tanda tentang adanya orang ketiga di balik pernikahannya yang singkat.
Soal Mbak You, peramal asal Salatiga, Jawa Tengah, itu pernahpernah membahas mengenai rumah tangga Laudya Cynthia Bella.
"Jadi gini, di 2017, saat saya menerawang beberapa inisial, saya inisial pakai B dengan suaminya bahwa di awal pernikahan sebenarnya sudah banyak permasalahan, banyak pengorbanan," kata Mbak You.
"Tapi itu tidak dianggap serius bagi seorang Bella karena sudah jatuh cinta dan bener-bener menikah dengan seorang Emran."
Menurut Mbak You, ada kemungkinan Engku Emran berselingkuh.
Mbak You sejatinya tak mau memungkiri bahwa Engku Emran adalah sosok setia.
Meski begitu, terkadang sulit baginya untuk menjaga sikap kepada perempuan selain sang istri.
Kedekatan Engku Emran dengan perempuan itulah, menurut Mbak You, yang membuat mantan Raffi Ahmad itu kesal.
"Tapi sekarang betul kejadian seperti ini. 2-3 tahun setelah pernikahan, bagi saya tidak kaget lagi karena akan terjadi sedemikian rupa ada perselingkuhan di situ," seru Mbak You.
"Engku Emran termasuk laki-laki yang memang ada genitnya. Dia setia, tapi juga memang ada sifat yang agak nakal dengan perempuan. Dalam arti dia bisa menerima wanita lain selain istrinya."
Mbak You kemudian melanjutkan, Laudya Cynthia Bella sebenarnya sudah banyak bersabar dengan apa yang dilakukan sang mantan suami.
Tapi Engku Emran, sekali lagi, telah melakukan beberapa hal yang membuat artis cantik itu kecewa berat.
Ia menerawang kekesalan Bella yang sudah memuncak hingga memilih menjaga jarak.
"Dan tipikal Bella, jika tidak keterlaluan, ataupun tidak berulang-ulang, dia tidak akan teriak. Tidak akan bicara, tidak akan membuka sedikit kata-kata," kata Mbak You.
"Nah, di situ udah ada kata-kata. Menurut saya itu udah berulang kali kejadian. Mungkin dia merasa tidak dihargai, merasa tidak dianggap," pungkasnya.
Sejak awal tahun, rumah tangga artis kondang Laudya Cynthia Bella dengan Engku Emran memang sudah tercium kabarnya oleh publik.
Ketika itu Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran yang belum genap 3 tahun menikah sudah diterpa isu cerai.
Rumor perceraian antara Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran muncul pertama kali saat mantan kekasih Raffi Ahmad ini membuat pernyataan tak akan mengunggah foto sang suami lagi di laman Instagramnya.
Tak pelak, pernyataan Bella itu mengundang pertanyaan dari publik.
"InsyaAllah ini postingan terakhir sama suami, soalnya wanita jaman sekarang suka mau sama yang kita punya.'
"Kalau emang mau mintanya ke Allah ya mba, tante, de hihihi," tulis Bella seperti dikutip dari Nakita.ID.
Berbagai spekuliasi liar juga muncul dari banyak pihak.
Sadar, unggahannya menimbulkan polemik, Bella buru-buru menghapusnya.
Tak berselang lama, Bella kedapatan menghapus semua foto Engku Emran dan meng-unfollow Instagram suaminya.
Bahkan saat pulang ke Indonesia dan menghadiri sebuah acara, Bella kepergok tak mengenakan cincin pernikahannya.
Bella juga lebih sering membagikan momennya di Jakarta, saat menjalankan bisnisnya.
Sebelumnya, dalam sebuah wawancara, Bella mengungkapkan bahwa sang suami sangat mendukung dirinya terjun di dunia bisnis.
Hal itu diungkapkan Bella dalam tayangan Status Selebritis yang diunggah di kanal Youtube SCTV pada Minggu (23/2/2020) kemarin.
"Izin pergi dari suami tuh paling lama 10 hari.
"Film setahun, cuma boleh 1 film. Kalau bisnis dia lebih support," ungkap Bella.
"Karena menurut dia aku bisa lebih belajar," tambahnya.
Muncul dugaan jika hadir orang ketiga dalam rumah tangga pasangan beda negara ini.