Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Terbaca dari Bahasa Tubuh, Kate Middleton Tiru Pangeran William Tandakan ‘Kesetaraan’ dalam Kehidupan Pernikahan, Ini yang Sering Mereka Lakukan di Depan Umum

K. Tatik Wardayati - Rabu, 17 Maret 2021 | 08:00
Kate Middleton dan Pangeran William.
pureWow

Kate Middleton dan Pangeran William.

Suar.ID – Kate Middleton bergabung dengan Keluarga Kerajaan Inggris pada tahun 2011 ketika menikah dengan Pangeran William.

Kate Middleton, 39, menikah dengan Pangeran William, 38, di Westminster Abbey, pada 10 tahun yang lalu.

Pangeran William melamar calon istrinya di Kenya saat berlibur di Kamp Safari Lewa.

Di tahun 2021 ini, pasangan itu sekarang memiliki tiga anak, Pangeran George, 7, Putri Charlotte, 5, dan Pangeran Louis, 2.

Baca Juga: Bila Diana Mendapatkan Gelar Putri, Lalu Mengapa Kate Middleton Tidak? Begini Rupanya Penjelasannya!

Tampil sekeluarga berempat secara teratur di depan umum sebelum pandemi, hingga penampilan mereka bersama pada bulan Desember.

Pakar bahasa tubuh, Judi James, kepada express.co.uk, menganalisis sinyal pasangan tersebut dan menyatakan apa yang ditunjukkan oleh bahasa tubuh mereka.

Dia menjelaskan, “Tidak ada yang menyatukan tim atau pasangan secara lebih efektif daripada 'serangan' atau tantangan dari luar hubungan.”

"William dan Kate adalah tim kerja yang terdiri dari dua orang dan juga memiliki hubungan yang sangat erat sebagai pasangan yang sudah menikah, tetapi bahkan ikatan itu terlihat semakin kuat akhir-akhir ini setelah wawancara Oprah."

Baca Juga: Cincin Pertunangan Kontroversial Putri Diana Senilai 2,19 Milyar Rupiah Sebenarnya ‘Tidak Unik’ Tapi Hingga Kini Masih Dipakai oleh Kate Middleton

Pasangan itu telah membuat satu penampilan publik sejak wawancara Oprah ditayangkan.

Kate dan William mengunjungi School21 di London Timur untuk merayakan kembalinya anak-anak yang kembali ke sekolah setelah lockdown nasional ketiga.

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x