Suar.ID -Putra Maia Estianty, El Rumi kaget saat melihat ada mobil sang bunda berada di villa milik ayahnya, Ahmad Dhani.
El Rumi bahkan bertanya-tanya jika benar Maia Estianty datang berkunjung ke villa mantan suaminya.
Momen itu terlihat kala El Rumi berlibur di villa milik ayahnya di Cisarua.
Seperti diketahui, Ahmad Dhani dan Maia Estiany menikah pada 1997.
Namun, rumah tangga keduanya kandas pada 2008, tepatnya tanggal 23 September.
Perpisahan itu dilakukan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Meski begitu, kini keduanya telah memiliki kehidupan yang sama-sama bahagia.
Ahmad Dhani menikah dengan Mulan Jameela dan kini telah dikaruniai anak.
Begitu juga dengan Maia Estianty yang telah dinikahi seorang pengusaha bernama Irwan Mussry.