"Kadang-kadang ada satu momen pasangan kita enggak terlalu berkenan," kata Yuni Shara dikutip dari vlog Ari Lasso Tv berjudul "Super Exclusive!! Hal-hal Penting yang Tidak Diketahui Publik", Rabu (29/7/2020).
"Posesif? kamu juga posesif ke dia?" tanya Ari Lasso kemudian.
"Aku enggak, temenan (beneran)," kata Yuni Shara
Yuni kemudian menjelaskan adanya perbedaan gaya hubungan dengan mantan suaminya terdahulu dengan gaya pacaran dengan Raffi.
Oleh karenanya, memiliki hubungan spesial dengan Raffi Ahmad, membuat Yuni Shara harus beradaptasi lagi.
Kakak dari penyanyi Krisdayanti itu kemudian menjelaskan saat itu ada beberapa teman pria yang nomornya diblokir dan memilih tidak berkomunikasi dengan teman pria.
"Aku pikir gini, akhirnya lebih aman aku enggak kontakan dengan temen cowok," ujar Yuni Shara.
Terlebih, Raffi saat itu juga suka memeriksa ponselnya dan sempat salah sangka ketika Yuni berduet dengan penyanyi yang Yuni sendiri sudah lupa namanya.
"Jadi misalnya waktu itu 'lu ada flirting' hah," kata Yuni bingung dengan tudingan flirting karena berduet.
Ari mengatakan, mungkin saja Raffi menuding Yuni flirting karena dari gerak tubuh Yuni di mata pria memiliki daya tarik.
"Mungkin Raffi tahu dia bukan temanmu, sehingga ketika kamu bersikap seperti itu seakan-akan tidak pantas," kata Ari.