"Buat pengakuan yang orang lain belum tahu," ucap Raffi Ahmad.
Mengetahui pertanyaan tersebut, ayah Gempita ini langsung sumringah.
Ia tampak bersiap menyiapkan jawabannya.
"Ngomong ke kamera!" seru Raffi Ahmad lagi.
"Saya..... Apaan fi?" ucap Gading Marten kebingungan.
Raffi Ahmad berseloroh membantu jawaban Gading Marten.
"Saya Gading, saya udah punya pacar, gitu," kata Raffi Ahmad tertawa.
Tak setuju dengan saranRaffi, Gading Marten langsung melambaikan tangan dan memaparkan jawaban versinya.
"Enggak! Justru, saya Gading, saya sudah move on, tapi kayaknya masih takut komitmen, yang ono udah," ucap Gading Marten.