Suar.ID -Heboh pengakuan Amanda Manopo yang mengatakan dirinyapernah menikah saat usianya 18 tahun, begini reaksi sang ibunda.
Baru-baru ini, Amanda Manopo blak-blakan mengaku dirinya pernah gagal menikah saat usianya 21 tahun.
Pengakuan itu disampaikan Amanda Manopo melalui kanal YouTube Dapur Bincang Online.
"Saya sudah gagal 2 kali yah."
"Aku waktu itu pernah menikah umur 18 tahun."
"Umur 21 ini harusnya aku menikah, waktu itu ya, dulu," kata Amanda Manopo.
Merasa trauma dari kegagalan rencana pernikahannya itu, Amanda kemudian melupakan soal target kapan ia akan menikah.
Hal itu juga berlaku dengan hubungannya selama ini dengan Billy Syahputra.
Baginya, tak ada target kapan untuk menikah.