Suar.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Ariel NOAH.
Para wanita langsung terpana saat mendengar namanya.
Apalagi saat melihat pesonanya yang begitu menawan, tak jarang para wanita langsung klepek-klepek.
Tak heran jika duda anak satu ini disebut sebagai Lady Killer.
Wanita mana yang tak terpesona dengan ketampanan vokalis band NOAH ini.
Sederet artis cantik saja sudah dibuatnya takhluk.
Sebut saja Luna Maya hingga Sophia Latjuba.
Seperti yang diketahui, Ariel sempat menikah dengan seorang perempuan bernama Sarah Amalia.
Dari pernikahan tersebut lahirlah seorang putri cantik anak semata wayang Ariel yang kini sudah beranjak dewasa.
Namun sayang, rumah tangganya hanya bertahan seumur jagung dan berakhir dengan perceraian.
Kisah cinta Ariel yang paling melegenda adalah dengan sosok Luna Maya.
Kisah asmara Ariel dan Luna Maya sempat mencuri perhatian publik bahkan saat sudah kandas pun masih jadi perbincangan.
Bicara soal masa lalu, ternyata Ariel memiliki cara tersendiri untuk mengenangnya.
Beberapa waktu lalu, Bunga Cita Lestari atau BCL membongkar sisi lain dari sang Lady Killer.
Mulanya, BCL hanya berniat memuji kemampuan Ariel dalam menghapalkan nama kontestan Indonesia Idol X.
Hal itu terlihat dari vlog terbaru BCL (30/12/2019), BCL dan Ariel tadinya hanya membahas konstestan Indonesia Idol X dari sudut pandang pelantun 'Menghapus Jejakmu' itu.
Anehnya, meski baru pertama kali, Ariel sudah cukup hapal nama-nama kontestan yang masuk babak spektakuler Indonesian Idol X. Bahkan, dengan nama tersulit sekalipun.
"Dia itu lumayan cepat ngapalin nama-namanya loh," kata BCL dalam vlog seperti dikutip via Kompas.com, Selasa (31/12/2019).
"Kamu orangnya gampang mengingat ternyata ya. Jadi, kalau masa lalu susah dilupakan ya?" kata BCL berniat menggoda Ariel.
Lebih mengejutkan lagi jawaban Ariel atas pertanyaan BCL itu. Meskipun, pernyataannya sendiri lantas membuat Ariel tertawa usai berbicara.
"Tersimpan rapi," ujar Ariel diiringi tawa.
Merasa terkejut akan pengakuan Ariel, BCL lantas tertawa dan mengatakan bahwa ia tak berniat memancing apa-apa dalam vlog-nya.
Bahkan, BCL membiarkan warganet bebas memberi komentar terkait pernyataan Ariel tersebut.
Wah, kisah masa lalu mana ya yang masih Ariel simpan dengan rapi?