"Story gue tuh pernah dilihat orang sampai 1,5 juta orang. Insightnya tuh pernah sampai 900 juta orang yang meliha," tuturnya dalam kanal YouTube BRIZ Enetertainment.
"Untuk foto di story itu yang hilang setelah 24 jam di bawah 10 (juta), kalau video di story sekitar 15 (juta), nah kalau di feed, itu sekitar 25an (juta)," papar Nikita Mirzani.
Tentunya akun Instagram yang lenyap sedikit banyak berpengaruh pada pendapatan rekan Billy Syahputra itu.
Dilansir dari Wartakota Live, kepada media, Nikita Mirzani membeberkan alasan akunnya kembali lenyap.
"Itu dari instagramnya sendiri yang menghilangkan akun Niki.
Bukan karena di hack atau diretas, enggak ada yang bisa orang melakukan itu ke akun yang sudah centang biru," kata Nikita Mirzani ketika ditemui di gedung Trans TV, Jumat (25/12/2020).
"Ini sudah ke-16 kali akun Instagram gue hilang, jadi santai," terangnya.
Ia mengaku mencari tahu penyebab mengapa Instagram menghilangkan akunnya.
Dariinformasi yang didapat, akun Nikita Mirzani lenyap karena banya orang yang me-report akunnya.
"Karena udah dicek terlalu banyak report dari orang gitu akhirnya ke-take down sendiri tapi ini kan bukan pertama kalinya hilang, dulu kan pernah juga nanti juga balik lagi," ucapnya.