Namun di masa pandemi, justru ia mendapat banyak pekerjaan.
"Ih mungkin itu buat orang-orang yang ga produktif pikirannya. Kalau saya pandemi ini justru saya berpikir apa yang harus saya kerjakan kedepannya," terangnya.
"Justru saya berpikir bisnis apa ya yang akan aku lakukan. Oke dunia entertain aku lagi dapat judul lagi stripping," tuturnya.
Sebagai informasi, sudah dua tahun Shinta Bachir sendiri tanpa ada pasangan.
Shinta mengaku masih betah sendiri. Ia belum terpikirkan mencari pasangan baru.
Ini fakta-fakta menarik tentang Shinca Bachir
1. Dekat dengan Freddy Budiman
Shinta Bachir disebut-sebut pernah dekat dengan Freddy Budiman, gembong narkoba kelas kakap yang baru saja dieksekusi mati beberapa waktu lalu.
Hal ini bermula dari pengakuan dari Vanny Rossyane, salah satu mantan pacar Freddy.
Namun Shinta mengelak dan merasa terganggu atas gosip miring yang menerpa dirinya ini.