Awalnya Dimas memang memiliki niat untuk masuk jurusan sastra.
"Ohh pantesan dia itu maunya masuknya sastra. Karena loe suka baca," komentarnya.
Raffi lantas menanyakan soal novel yang Dimas baca.
"Ini tentang apa nih?" tanya sang Sultan Andara.
"Ini pengembala yang keliling dunia yang lihat-lihat dunia," kata Dimas Ramadhan.
Raffi Ahmad sontak mengajak Dimas untuk keliling dunia bersamanya.
"Oh dia suka yang kayak gitu. Ntar mau keliling dunia nggak sama gue?" tanyanya yang langsung diiyakan Dimas Ramadhan.
"Mau,” jawab artis didikannya itu bersemangat.
Tak hanya itu, Dimas juga menyimpan novel lain di kamarnya.
"Tuh Aa' baca bukunya, Sang Penyihir dari Portobello," ujar salah seorang kru Raffi Ahmad.