"Jadi kemarin pas ada laki-laki yang mau serius, dia nembak aku di depan orangtua aku," kata Jenita Janet langsung tersenyum, Senin (23/11/2020).
Jenita Janet mengakui, saat itu dia mencari sosok pria yang ingin serius dan hadirlah Danu Sofwan.
"Aku juga enggak mau pacar-pacaran kan aku bilang sama dia (Danu), ‘aku enggak mau pacaran, aku nyari pendamping hidup. Kalau mau serius ayo, kalau enggak mending leave saja’" tutur Janet.
Baca Juga: Siap Disuntik? Vaksin Corona Moderna Sudah Siap Beredar dengan Kisaran Harga Rp 350 Ribuan
"Tiba-tiba, dia enggak pernah janji, enggak pernah ngomong apapun, datang, 'eh boleh enggak kita ajak makan orangtuamu', ya sudah kita ke Bandung," kata Jenita Janet lagi.
Jenita Janet lantas menceritakan bagaimana Danu Sofwan menyatakan cinta kepadanya.
"Di situ dia langsung nembak aku. Nembaknya, 'Pak boleh enggak saya mau serius sama Janet'. Padahal baru sebulan kenal, terbuka satu sama lain," ucap pedangdut berusia 33 tahun itu.
Diketahui, Jenita Janet dan Danu Sofwan menikah pada 11 Desember 2020 kemarin.
Jenita Janet menikah dengan Danu usai bercerai dengan Alief Hedy Nurmaulid pada Maret 2020 lalu.