Suar.ID -Sebuah pencurian sepeda motor alias coranmor tak bias belum lama ini terjadi.
Kejadian tersebut diketahui terjadi di Desa Salamrejo, Binangun, Kabupaten Biltar pada Rabu (11/11).
Modus pelaku pencurian motor ini mengaku sebagai anggota kepolisian.
Ia pun berhasil memperdaya korban yaitu Misti (60) dan membawa kabur motor Honda Scoopy nopol AG 4508 OAL.
Pelaku yang mengaku bertugas di Polsek Srengat itu meminjam Scoopy milik korban dengan alasan untuk membeli rokok.
Uniknya, ia malah meninggalkan motornya sendiri yaitu Suzuki Satria FU nopol S 4611 TA, di rumah nenek Misti.
"Kami masih menyelidiki, mengapa pelaku mengaku anggota Polsek Srengat.
"Kami sudah kantongi ciri-ciri fisiknya, di antaranya dua jari tangan kanannya seperti bekas terbakar sehingga lengket. Ciri lainnya, ia mengenakan kalung bermotif seperti rantai," kata Kapolsek Binangun, Iptu Nanang Budiarto, Kamis (12/11) siang.
Menurutnya, curanmor itu terjadi, Rabu (11/11), di mana pelaku datang ke warung korban pukul 10.00 WIB.