Sosok pria bernama Adit Jayusman pun ramai digadang-gadang sebagai calon suami Ayu Ting Ting.
Kedekatan Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman sendiri mulai terendus usai ibunda sang biduan, Umi Kalsum mengunggah foto di media sosialnya.
Kendati demikian, baik Ayu Ting Ting maupun kedua orang tuanya kompak tutup mulut perihal sosok pria yang kini menjadi tambatan hati sang biduan.
Baca Juga: Tafsir Mimpi Digigit Anjing Dianggap Pertanda Buruk, Benarkah ini?
Kini, setelah perjuangan yang dilalui Ayu Ting Ting terkait kehidupan asmaranya, para penggemar berharap sang biduan bisa bahagia.
Begitu juga dengan paranormal kondang, Mbak You.
Kerap menerawang dan bicara soal kehidupan Ayu Ting Ting, Mbak You membenarkan bahwa sang biduan kini tengah berbunga-bunga.
Pasalnya, menurut Mbak You kini sudah ada sosok pria yang tengah mengisi hati Ayu Ting Ting dan membuatnya bahagia.
Dilansir Sosok.ID dari tayangan kanal YouTube Mbak You yang diunggah pada Selasa (13/10/2020), paranormal kejawen ini membeberkan bahwa pria yang jadi tambatan sang biduan adalah sosok berkharisma.
"Kali ini dia (Ayu) sudah menggandeng cowok yang pendiam, dan sangat berkharismatik dan bersahaja," ungkap Mbak You.