Jika terlalu banyak tertawa, dia akan batuk-batuk memperlihatkan giginya yang sudah ompong.
Berikut ini bincang-bincang TribunJateng.com dengan Mbah Kung.
* Apa resep khusus Mbah Kung bisa punya banyak teman wanita cantik di usia 70 tahun?
- Mbah Kung tak punya resep khusus untuk menggaet wanita-wanita cantik.
Modal saya hanya komunikasi yang baik hingga membuat wanita nyaman.
* Bagaimana cara membuat wanita bisa nyaman di dekat Mbah Kung?
- Yang penting cewek itu nyaman dulu.
Jangan ketika kenal langsung ngajak tidur.
Itu salah besar.
Tidak semua cewek itu cari materi.
Ada juga yang cari teman ngobrol, curhat.