Sehingga ia memutuskan untuk menikahi sepupunya di sebuah desa bernama Baykovka yang terletak di wilayah barat Ukraina pada 2019 lalu.
Diketahui, wajib militer harus dilaksanakan oleh seluruh pemuda di Ukraina.
Tetapi, ada hal-hal khusus yang memungkinkan seseorang terbebas dari kewajiban tersebut.
Yakni, apabila memiliki bukti bahwa dirinya telah menikah dengan seorang wanita yang mengalami cacat.
Saat ditanya tentang pernikahannya dengan sepupunya yang jauh lebih muda, Zinaida bersikeras mengatakan bahwa suaminya akan merawatnya dengan baik.
Tetapi, tetangganya mengklaim tak pernah melihat pemuda itu.
Seorang tetangga mengaku bahwa wanita itu tinggal sendirian dan satu-satunya bukti pernikahan pasangan beda usia ini adalah serifikat yang selalu dibawa kemana-mana.
Pihak berwenang juga telah mengakui sertifikat itu dan membenarkan bahwa Alexander memiliki hak untuk menunda wajib militernya.
Secara hukum tidak ada yang bisa dilakukan untuk menuntut Alexander.
Sebab ia memiliki sertifikat pernikahan dan terdaftar sebagai seseorang yang merawat orang cacat.