"Buat Mbak Laudya Cynthia Bella," sambungnya.
Mendengar ucapan Raffi, Nagita lantas melayangkan protes.
Pasalnya, ia menganggap Bella bukanlah teman melainkan mantan pacar Raffi.
"Sayang sayang, tunggu, itu mohon maaf itu bukan teman, mantan pacar kamu," tutur Nagita.
"Tapi kan sekarang jadi teman gitu loh, kenapa sih emangnya?," sahut Vicky Prasetyo.
Melihat tingkah sang istri, Raffi malah menduga Nagita tengah terbakar cemburu.
Ia bahkan menggoda Nagita dengan mengaku akan berbicara sesuatu pada Bella tanpa sepengetahuan Nagita.
"Kamu cemburu?," tanya Raffi.
"Aku boleh ngomong sesuatu, tapi kamu enggak usah tahu ya?," sambungnya.