Suar.ID - Seorang wanita nekat suntik filler sendiri demi tampil eksotis. Menyadur Daily Mail pada Rabu (01/07/2020), wanita bernama Anastasiia Pokreshchuk ini menyuntikkan cairan hialuronat di pipinya untuk menonjolkan bentuk wajah.Sayangnya, hasil suntik sendiri dan suntikan tenaga ahli sangat berbeda.
Baca Juga: Malunya Sampai Ubun-ubun, Politisi Ini Ketahuan Ciumi Barang Pribadi Milik Wanita saat Rapat Online, Mengira Kamera Sudah DimatikanWajah Anastasia berubah aneh dengan tonjolan pipi yang berlebihan.Wanita 31 tahun ini menyadari perubahan wajahnya dan bisa memahami pandangan kaget dari orang yang melihatnya pertama kali.
Meski begitu, ia tak keberatan karena merasa dirinya unik.Kecanduannya dengan suntik filler bermula sekitar setahun yang lalu, saat Anastasiia rutin mengisi pipinya dengan cairan hialuronat. Ia sudah mengeluarkan uang sekitar Rp 28 juta untuk memperbaiki penampilannya.
Lelah menghabiskan uang, ia kemudian mencoba suntik filler sendiri dan mengaku kagum atas hasilnya. "Aku jatuh cinta pada mereka (hasil suntikannya).""Aku mencintai mereka, aku ingin mereka terlihat seperti ini dan aku sangat senang. Aku (akan) secara teratur menyuntikkan bagian wajahku sendiri," lanjutnya.
Anastasiia sadar jika wajahnya memuaskan untuk diri sendiri tapi terlihat aneh bagi orang lain."Aku mengerti ini terlihat aneh untuk orang lain, tetapi aku tidak keberatan."Wanita ini mengaku awalnya ia adalah gadis pemalu tapi segalanya berubah ketika ia melakukan suntik filler dan mendapat pujian dari teman-temannya."Aku pikir aku jelek sebelumnya.""Ibuku berpikir sebelumnya aku cantik alami, tapi sekarang berpikir aku terlihat lebih eksotis dan teman-temanku mengatakan penampilan baruku lebih baik karena sebelumnya aku terlihat seperti tikus abu-abu."
Baca Juga: Dihadapkan dengan Insiden Rizky Febian yang Menghamili Anak Orang, Sule: Ya Itu Urusan Dia