Mbak You menilai kedekatan Emran dengan perempuan yang membuat Bella kesal.
"Tapi sekarang betul kejadian seperti ini. 2-3 tahun setelah pernikahan, bagi saya tidak kaget lagi karena akan terjadi sedemikian rupa ada perselingkuhan di situ," seru Mbak You.
Baca Juga: Wali Kota Surabaya Memohon untuk Tidak Disalahkan: Menangis dan Rela Bersujud di Hadapan Dokter
"Engku Emran termasuk laki-laki yang memang ada genitnya. Dia setia, tapi juga memang ada sifat yang agak nakal dengan perempuan. Dalam arti dia bisa menerima wanita lain selain istrinya."
Menurut Mbak You, Bella sudah banyak bersabar dengan sikap sang suami.
Sayangnya Emran melakukan sejumlah hal yang membuat Bella kecewa.
Ia menerawang kekesalan Bella yang sudah memuncak hingga memilih menjaga jarak.
"Dan tipikal Bella, jika tidak keterlaluan, ataupun tidak berulang-ulang, dia tidak akan teriak. Tidak akan bicara, tidak akan membuka sedikit kata-kata," kata Mbak You.
"Nah, di situ udah ada kata-kata. Menurut saya itu udah berulang kali kejadian. Mungkin dia merasa tidak dihargai, merasa tidak dianggap," pungkasnya.
Sejak awal tahun, rumah tangga artis kondang Laudya Cynthia Bella dengan Engku Emran memang sudah tercium kabarnya oleh publik.