"Ini ada banyak motor biasanya gadaian ya?" tanya Anton lagi.
"Ya enggak masih banyak orang-orang di dalem, tim juga di dalem," kata Anang mulai kesal.
Lebih jauh, Anton malah menanyakan tentang Krisdayanti di rumah tersebut.
Anang yang kesal pun dengan tegas mempertanyakan maksud Anton.
"Mbak Krisdayanti di sini juga enggak?" tanya Anton.
"Mas mau ke rumah siapa sih?" tanya Anang balik.
Anton pun beralasan bahwa ia tahu bahwa anak-anak KD tinggal di rumah tersebut.
Namun, Anang menegaskan bahwa ia dan KD telah tidak ada hubungan.
Anang yang semakin kesal pun meminta Rudi alias Anton untuk tidak lagi bertanya apa-apa bila memang beniat membeli rumah.
"Ya kan rumahnya Mas Anang mau dijual," ucap Anton.
"Ya bener, tapi kan dia tinggal udah enggak sama saya, udah enggak ada hubungan," kata Anang geram.