Tanpa banyak bertanya lagi, Luna Maya pun mengikuti apa yang Raffi lakukan.
Raffi Ahmad pun mengatakan bahwa Luna Maya memang baru pertama kali datang ke kantor Baim Wong.
"Luna Maya pertama kali dateng," ujar Raffi Ahmad.
Selesai melewati chamber disinfektan, Luna Maya tampak terkesan dengan fasilitas kantor Baim Wong tersebut.
"Luar biasa loh," kata Luna terkekeh.
Raffi Ahmad pun menanyakan pendapat Luna Maya soal kantor Baim Wong tersebut.
"Keren enggak? Kantornya Baim Gila enggak?" tanya Raffi.
Sementara itu dari belakang Raffi Ahmad tampak Baim Wong datang untuk menyambut tamunya tersebut.
Melihat Baim Wong, Luna Maya langsung mengatakan bahwa kantor suami Paula Verhoeven itu sangat keren.
"Buset, keren amat kantor lu Im!" seru Luna Maya.
Dipuji oleh Luna Maya, Baim Wong tampak menyombongkan diri dan menyebut bahwa Raffi Ahmad kalah jauh di bawahnya.