Suar.ID - Baru-baru ini, Anda mungkin pernah melihat foto-foto sepatu kulit dan tas di mal Malaysia yang berjamur karena outlet yang lama telah tutup selama pandemi virus corona.
Dengan atmosfer lembab dan tidak ada sirkulasi udara yang tepat, jamur sudah mulai tumbuh di tempat lain juga.
Salah satunya adalah kursi bioskop!
Beberapa foto yang diposting di media sosial menunjukkan pemandangan kursi di bioskop di suatu tempat di Malaysia yang kini telah berjamur.
Lokasinya belum dikonfirmasi, tetapi netizen mengatakan itu terjadi di Ipoh, Perak, lapor China Press.
Tak mengherankan, hal itu mungkin bisa teradi karena semua bisnis bioskop tidak beroperasi selama beberapa bulan terakhir.
Jamur tumbuh di lingkungan yang lembab dan kain di kursi bioskop dapat menyerap kelembaban dari udara.
Hal itu akhirnya menyediakan tempat yang ideal untuk jamur tumbuh.
Jamur tentu saja membuat risiko serius bagi kesehatan bagi siapa pun yang pergi ke bioskop jika sudah dinuka kembali tanpa pembersihan yang tepat.
Jamur dapat menyebabkan gangguan kesehatan seperti masalah pernapasan.