Ternyata Nassar sempat bekerja sama dengan para kru untuk mengerjai Zaskia.
Namun, mereka justru dibuat kaget lantaran reaksi Zaskia yang di luar dugaan.
"Iya dulu itu lagi bahas masalah apa gitu ya, terus nyerempet-nyerempet. Sebenarnya nggak walkout beneran," ujar Nassar.
"Itu memang udah janjian tapi Neng Gotik nggak tahu kalau kita lagi mau ngerjain dia.
Tiba-tiba aku marah, keluar, pulang terus teman-teman ngajak ke dalam lagi.
Terus iklan dulu. Pas iklan dia nangis beneran. Pas mulai lagi masih nangis, 'aku nggak mau nyakitin orang', katanya," sambungnya.
Mengetahui hal itu, Nassar kemudian membeberkan bahwa dirinya hanya berpura-pura saja.
Alih-alih tangisnya reda, Zaskia justru semakin terisak.
Zaskia pun memutuskan untuk meminta maaf kepada Nassar.
Nassar ternyata sempat memberikan syarat kepada Zaskia sebelum meminta maaf.
"Dia meminta maaf pada saat itu ke aku, terus aku bilang syaratnya satu 'kamu harus nerima aku jadi imam kamu di masa depan'," tutur Nassar.