Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sejumlah Efek Samping Ekstrem Klorokuin Dibeberkan Aktris Hollywood Rita Wilson yang Sempat Positif Virus Corona, Tak hanya Vertigo, Istri Tom Hanks Sempat Tak Bisa Berjalan

Rina Wahyuhidayati - Kamis, 16 April 2020 | 12:15
Aktor Hollywood Tom Hanks dan istrinya, aktris Rita Wilson positif terinfeksi virus corona.
kompas.com

Aktor Hollywood Tom Hanks dan istrinya, aktris Rita Wilson positif terinfeksi virus corona.

Suar.ID -Kabar mengejutkan sempat datang dari pasangan artis Hollywood, Tom Hanks dan Rita Wilson.

Pasangan selebritas ini sempat menjalani karantina di Australia setelah dinyatakan positif Covid-19.

Kini, mereka telah dinyatakan sembuh dan sudah kembali ke Amerika Serikat.

Pada acara CBS This Morning, Rita Wilson membeberkan kondisinya saat masa perawatan.

Baca Juga: Berkah di Tengah Pandemi Corona, Akhirnya Presiden Jokowi Perintahkan Jajaran Kabinetnya untuk Mempercepat Program yang telah Ditunggu Pengusaha UMKM: Jangan Menunggu Tutup baru Kita Bergerak!

Ketika menjalani perawatan, ia mengaku sempat mendapatkan obat Klorokuin, yang sebenarnya itu adalah obat untuk penyakit malaria.

Namun, belakangan Klorokuin memang disebut mampu meredakan gejala Covid-19 oleh beberapa pihak.

Menurut Rita Wilson, obat tersebut ternyata memberi efek samping yang cukup ekstrem.

Baca Juga: Gara-gara Ada Satpam yang Positif Virus Corona Mudik dan Bagi-bagi Nasi di Masa Isolasi, Warga Desa Ini Mau tidak Mau Harus Lakukan Ini!

Ia mengaku mengalami mual yang dahsyat, otot pegal, vertigo, bahkan tidak bisa berjalan setelah menggunakan Klorokuin.

"Demam saya sembuh, tapi Klorokuin memiliki efek samping yang ekstrem," kata Wilson kepada pembawa acara CBS This Morning, Gayle King, pada Selasa (14/4/2020).

"Saya pikir orang harus sangat mempertimbangkan obat tersebut. Kami tidak tahu apakah itu benar-benar membantu," imbuhnya.

Baca Juga: Demi Bahu-membahu Hadapi Wabah Virus Corona, Dokter Ini terus Bekerja tanpa Lelah walau sedang Hamil Tua

Obat ini memang ampuh membunuh parasit malaria dalam darah, serta menghentikan penyakit tropis.

Sementara itu, ribuan pasien virus corona yang sakit parah sedang dirawat dengan versi yang lebih baru dari obat malaria yang disebut hydroxychloroquine.

Dilansir dari Daily Mail, Presiden Trump menggembar-gemborkan kombinasi hydroxychloroquine-azithromycin (antibiotik) sebagai 'salah satu pengubah permainan terbesar dalam sejarah kedokteran'.

Presiden Brazil, Jair Bolsonaro, juga berulang kali memuji manfaat Klorokuin dan azitromisin tanpa bukti.

Baca Juga: Terawang Soal Virus Corona di Indonesia, Paranormal ini Sebut Kalau Lebaran Tahun ini Akan Berbeda dari Tahun-tahun Sebelumnya: Lebaran Bisa Tak Seperti Biasanya, Semoga Ada Keajaiban...

Pada kenyataannya, hasil uji coba hydroxychloroquine telah dicampur.

Sebuah penelitian terbaru di Brasil dihentikan lebih awal setelah pengguna mengalami aritmia jantung.

Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Rita Wilson Beberkan Efek Samping Ekstrem Klorokuin, Sempat Alami Vertigo Hingga Tak Bisa Berjalan

Source : Tribun Style

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x