3. Jadi selebgram
Setelah mulai dikenal lewat Tik Tok, Cimoy mulai kerap diajak kolaborasi para artis untuk membuat konten YouTube.
Mulai dari Ria Ricis hingga Atta Halilintar diketahui pernah mengundangnya untuk tampil di video mereka.
Tak hanya itu, Cimoy juga beberapa kali menjadi bintang tamu di program televisi.
Hal tersebut membuat namanya kian melambung dan membuatnya mendapat banyak pengikut di Instagram.
Hingga berita ini ditulis, Cimoy tercatat memiliki 200 ribu lebih pengikut.
Ia kerap membuat berbagai unggahan, mulai dari potret kecenya, foto bersama teman hingga artis, dan tentu saja video Tik Tok.
4. Dibela Dewi Perssik
Naiknya pamor Cimoy tak lepas dari hujatan yang berdatangan dari warganet.
Tidak sedikit yang mencibirnya karena dinilai tidak memiliki etika terkait ucapan, sikap dan gayanya berpakaian.
Namun, pedangdut Dewi Perssik memiliki pandangan lain terhadap Cimoy, seperti yang diungkapkan melalui unggahan Instagram berikut ini.