Saya merasa mampu, sebagian harta saya harus saya berikan kepada mereka.
Saya kasihan mereka, mereka susah, mengayuh becak, untuk memberikan makanan kepada keluarganya.
Tapi mereka tidak dapat apa apa selama ini karena Covid-19," ucap Hasan sembari menahan isak tangis.
Hasan pun mengaku kalau setiap harinya ia membagikan 500kg beras kemasan 5 kg kepada masyarakat tidak mampu.
Ia pun berharap kepada sesama pengusaha atauuorang yang mampu lainnya untuk mau ikut membantu dan meringankan beban orang kecil selama wabah Covid-19 ini.
"Saya mohon teman teman pengusaha yang mampu tolong bantulah mereka.
Bantulah pemerintah, supaya tidak terjadi apa-apa.
Kasihan mereka, hanya itu saya, dan insyaallah selama Covid ini masih ada di Indonesia saya akan memberikan bantuan kepada mereka.
Saya tidak mengundang mereka, saya menjemput, saya mendatangi mereka.