Suar.ID -Sebuah postingan di Twitter belum lama ini menjadi viral.
Dalam postingan tersebut menceritakan seorang driver ojol yang mendapatkan orderan fiktif hingga Rp 600 ribu.
Postingan mengenai orderan fiktif ini dibagikan oleh akun @black_valley1.
Dalam cuitannya, @black__valley1 membagikan sejumlah foto yang terdiri pria beratribut ojol menunjukkan sebuah nota pembayaran pesanan makanan senilai Rp 649.600.
Postingan bertanggal 18 Maret 2020 ini mendapat beragam komentar.
"Kasihan sama Abang grab ini.
Dia dapet orderan, terus pas dianter ke alamat tujuan ternyata rumah itu kosong. pas di telfon ke nomor customer , tapi dialihkan sama customernya..
Dan chatan baru dibales ,tiba2 di batalin.
Orderan nya martabak pizza seharga 649.600 rb," tulis @black__valley1.