"Tapi ada nggak sebuah keinginan, suatu saat lo punya anak?" tanya Deddy.
Millen pun mengakui ingin punya anak darah dagingnya sendiri.
"Nah aku sempat mikir, kalau operasi breast implan bisa dicopot, suatu saat manusia itu punya rasa bosen dan jenuh.
"Ya menurut aku, kita nggak ada yang pernah tahu kapan itu terjadi. Tapi sebenernya aku pengin punya anak juga," ungkap Millen.
"Meski itu anak angkat atau donor sperma, atau dari aku nya," imbuhnya.
Millen mengaku telah berkonsultasi dengan Aming dan Evelyn masalah keturunan.
"Kan banyak orang, contoh kak Aming dan kak Evelyn, aku juga deket sama mereka semua.
"Aku konsul gitu ke mereka, dan mereka juga ngasih semangat, dan mereka ngaku masih bisa meski Evelyn udah suntik hormon," kata Millen.
Meski begitu, Deddy masih penasaran dengan keinginan Millen untuk memiliki keturunan.
"Tapi ada keinginan punya anak dari lo sendiri? Dan lo jadi cowok gitu," tanya Deddy.