Hingga ketika terus dipaksa, Dhani justru menyebut jika ia sudah hampir menangis.
"Gue mau nangis nih, gue udah mulai lihat air mata gue berlinang," kata Dhani.
"Lu bisa nangis?" tanya Deddy.
"Bisa gue," jawab Dhani tegas.
Dhani pun mengatakan tidak bisa memilih antara Al Ghazali atau Shafeea karena kedua anaknya itu sama-sama ia sayang.
"Dua-duanya sama-sama sayang," kata Dhani.
"Nggak bisa (jawab)," lanjutnya.
Deddy pun menyerah dan tidak lagi meminta jawaban kepada Ahmad Dhani.
"Akhirnya ya, gue punya satu pertanyaan yang nggak bisa dijawab sama dia (Ahmad Dhani)," tutup Deddy.