Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Seorang Takmir Masjid di Sukoharjo Dikejutkan oleh Ular Kobra saat Hendak Sholat Ashar Berjamaah, Semakin Terkejut Usai Gulungan Karpet Dibuka

Khaerunisa - Rabu, 18 Desember 2019 | 07:00
Penemuan ular kobra di karpet masjid di Sukoharjo, Jawa Tengah
Tribun Solo

Penemuan ular kobra di karpet masjid di Sukoharjo, Jawa Tengah

Selama empat hari menyisir, Janu menemukan puluhan anak ular kobra jawa atau yang memiliki nama latin Naja Sputatrix.

"Saya temukan lagi 25 ekor, yang 5 ekor sudah saya lepas liarkan lagi, ini tinggal 20 ekor," kata Janu.

Menurut Janu, ular tersebut banyak ditemukan di gudang karpet yang berada didekat mimbar masjid.

Baca Juga: Kepergok Bermesraan dengan Brondong 35 Tahun Lebih Muda darinya di Balkon Hotel, Madonna Disebut Mirip Kucing Makan Kenari

"Ular pertama kali saya temukan di tumpukan keramik, dan tumpukan karpet," jelasnya.

Tumpukan karpet itu kemudian digelar satu per satu di dalam ruangan masjid, dan banyak sekali ditemukan anak ular di sana.

Dia memperkirakan, induk dari anak ular itu masuk ke dalam masjid sekitar dua bulan yang lalu, untuk bertelur, lalu pergi.

"Proses penetasan telur ular sekitar dua bulan, dan telur ular ini tidak diengkrami, jadi setelah si Induk bertelur, dia langsung pergi," terangnya.

Baca Juga: Viral! Niatnya untuk Mengawasi Anak, CCTV Malah Disadap Pedofil, Bocah 8 Tahun ini Mendapat Pelecehan

Sementara ular yang ditemukan sekitar umur 2-3 minggu dengan panjang sekitar 20 cm.

Untuk mengantisipasi masjid tersebut digunakan sebagai sarang ular, pihaknya dan pengurus masjid menutup lubang di dalam gudang, yang dijadikan tempat untuk pompa air.

Menurut Lanjar, ini merupakan kejadian pertama kali yang terjadi di masjid tersebut.

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x