2. Raline Shah ikut berduka
Artis cantik Raline Shah turut berduka atas kepergian Godfrey Gao.
Dalam unggahan media sosialnya, Raline membagikan hal tersebut.
"Baru mendarat saat menerima kabar sedih dari seorang bintang yang telah pergi begitu cepat. Kami seharusnya bertemu di Kuala Lumpur bulan lalu untuk acara makan malam amal tapi tidak terwujud," tulis Raline melalui akun Instagram @ralineshah seperti dikutip Kompas.com, Kamis (28/11/2019).
"Saya yakin kami akan segera bertemu tapi sayang, tidak ditakdirkan seperti itu. Kami sangat sering lupa betapa rapuhnya hidup dan ini adalah pengingat yang besar. Istirahatlah dalam damai Godfrey," tulis Raline melanjutkan.
Artis cantik Raline Shah turut berduka atas kepergian Godfrey Gao
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Myanmar SEA Games 2019 di RCTI, Begini Komentar Indra Sjafri
3. Program "Chase Me" mulai dapat sorotan
Banyak penggemar berduka atas kematian Godfrey Gao yang secara tiba-tiba.
Terlebih setelah bereda video rekaman terakhir Gao yang memperlihatkan ia sudah terlihat kelelahan saat berlari di acara "Chase Me".
Saat menaiki tanjakan, Gao terlihat melambat bahkan sampai memegang pagar.