Saat diminta mengikuti tantangan tersebut, Inul Daratista justru memberikan jawaban menggilitik.
Padahal diketahui Inul Daratista tak kalah termasyurnya dengan artis-artis yang telah mengikuti tren pamer kekayaan itu.
Tak cuma pedangdut, Inul Daratista diketahui memiliki sejumlah usaha, mulai dari karaoke hingga minuman kesehatan.
Inul Daratista menolak mengikui tantangan memamerkan saldo ATM.
Ia merendah menyebut jumlah saldo ATMnya hanya Rp 100 ribu.
"Saldoku cuma Rp 100 ribu," tulis Inul Daratista.
Ia kemudian merasa tak pantas apabila nominal di ATMnya dipamerkan.
"Enggak pantes dipamerkan (emoji tertawa)," tulis Inul Daratista.
Komentar Inul Daratista itu rupanya banjir pujian dari pengguna Instagram.