Follow Us

Biduan Dangdut Ini Terpilih Menjadi Kades, Bupati Lamongan Berikan Pesan: Kegembiraanya Dibatasi lah

Adrie P. Saputra - Jumat, 08 November 2019 | 12:00
Kades Kedungkempul, Angeli Emitasari
Kolase Kompas | Tribunews

Kades Kedungkempul, Angeli Emitasari

Saat pemilihan berlangsung, sebanyak 3321 pemilih masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT).

Angely sendiri berhasil meraup 1.260 suara.

Sedangkan Yusman 984 suara dan Jajud 655 suara.

"Semula saya tidak ada keinginan maju, tapi warga meminta saya maju," ungkap Angel.

Setelah kini ia menduduki jabatan orang nomor satu di desanya, dia mengatakan tidak akan menyia-nyiakan amanah yang telah diberikan masyarakat.

Resmi Dilantik

Angely Emitasari, biduan cantik yang kerap tampil di panggung-panggung dangdut, memenangi pilkades di Desa Kedungkempul, Kecamatan Sukorame, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

Dia dilantik bersama 269 kepala desa lain yang memenangi pilkades, Kamis (7/11/2019).

Angely Emitasari yang mempunya nama panggung Angel Emitasari menjadi perhatian banyak undangan, termasuk para kades.

Sang artis panggung dangdut yang dilantik menjadi kepala desa ini tak keberatan ketika teman - temannya sesama kades, serta wartawan minta foto bareng.

Baca Juga: Setia Meski Dipoligami Berkali-kali, Ternyata Begini Hubungan Istri Pedangdut Tersohor dengan Sang Suami saat di Rumah, Intip Kondisi Kediamannya

Tetap Bernyanyi

Source : tribunnews

Editor : Adrie P. Saputra

Baca Lainnya

Latest