“Melalui pencarian di internet, ada banyak foto pengantin wanita di luar negeri menjalani pemotretan di kuburan."
"Lalu saya terinspirasi Mat Salleh yang melakukan sesi fotografi seperti itu. Kuburan mereka juga terlihat indah untuk diabadikan,” tambahnya.
Wanita yang juga tinggal di Kluang, Johor ini menjelaskan bahwa foto yang kini menjadi viral ini diambil untuk kepentingan pribadi, bukan untuk tujuan pemasaran.
Nur Amirah juga mengatakan bahwa foto-foto ini awalnya hanya ia posting di akun pribadinnya.
Sayangnya ada pihak yang menurutnya sengaja menyebarkan foto-foto miliknya ini hingga menjadi viral.
Meski begitu ia sendiri mengakui bahwa apa yang dilakukannya ini memang salah.
Nur Amirah pun sempat meminta maaf kepada Malaysia.
Ia mengaku bahwa tak ada sama sekali niatan untuk mengolok-olok masyarakat non Muslim.
Kini ia pun menyadari bahwa hal seperti ini sangatlah terlalu sensitif bagi masyarakat.
“Dalam hal ini, saya meminta maaf kepada semua orang Malaysiadari semua lapisan masyarakat atas tindakan saya. Saya akui saya melakukan kesalahan.