"Berapa tahun sampai kamu bisa memaafkan si pencipta lagu ‘Dara’ ini?” tanya Feni Rose.
“Lama ya,” jawab Luna.
Luna mengatakan baru bisa memafkaan Ariel setelah lima tahun.
“Sepuluh tahun, sembilan tahun, delapan tahun?” tanya Feni Rose.
“Lima (tahun) lah,” jawab Luna Maya.
Pemain film Suzzana: Bernapas Dalam Kubur ini menyebut dirinya baik-baik saja tanpa Ariel.
"Ternyata Luna tanpa Ariel gimana sih?" tanya Feni Rose.
"Oke aja," jawab Luna sembari tersenyum.
Jawaban Luna tersebut langsung membuat Feni Rose tertawa.