Suar.ID - Pada Senin (21/10) pagi, Bupati Minahasa Selatan yang bernama Christiany Eugenia Tetty Paruntu tiba di Istana Negara.
Ia tiba sekitar pukul 10.00 WIB dengan menggunakan kemeja putih dan kacamata hitam.
Sayangnya saat tiba di Istana Negara Christiany Eugenia Tetty Paruntu tak mengeluarkan satu kata pun.
Christiany Eugenia Tetty Paruntu sebelumnya menjabat sebagai Bupati di Kabupaten Minahasa Selatan untuk periode 2010-2015.
Ia kemudian terpilih menjadi bupati di periode 2016 - 2021.
Tetty Paruntu, sapaan akrabnya, menjabat Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Utara, terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa Golkar Sulut pada tanggal 23 Oktober 2017 di DPP Golkar, Slipi, Jakarta.
Selain itu, Tetty Paruntu merupakan anak dari Rektor Universitas Sam Ratulangi Jopie Paruntu dan Politikus Jenny Y Tumbuan.
Dalam kesehariannya, wanita kelahiran 25 September 1967 itu tampak tampil dengan gaya anggunnya.
Karenanya, Christiany Eugenia Tetty Paruntu pernah dinobatkan sebagai Best Dressed Woman oleh Lions Club International.