Follow Us

Anak TK Tak Kunjung Pulang setelah Pergi Ke Warung, Pelaku Penculikan Ternyata Berprofesi sebagai Penjual Mainan

Ervananto Ekadilla - Jumat, 11 Oktober 2019 | 14:00
Anak TK Tak Kunjung Pulang setelah Pergi Ke Warung, Pelaku Penculikan Ternyata Berprofesi sebagai Penjual Mainan
Kompas.com

Suar.ID - Selasa pagi (8/10/2019) menjadi salah satu hari yang suram bagi keluarga pasangan Dede Disman dan Hety Karani yang tinggal di Kelurahan Nagarawangi, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Hari itu, anak mereka, berinisial Y (5 tahun), yang masih Taman Kanak-kanak (TK), sudah rapi memakai baju seragam, siap berangkat sekolah.

Sebelum berangkat, Y pamit jajan ke warung yang berada di belakang rumahnya.

Namun, Y tak kunjung pulang.

Baca Juga: Polisi Gerebek 'Pabrik Bayi', Wanita Diculik, Dirudapaksa hingga Hamil Lalu Melahirkan dan Bayinya Dijual

Keluarga dan warga sekitar pun panik, karena Y telah menghilang.

Dilansir dari Kompas.com pada Kamis (10/10/2019), akhirnya diketahui, Y hilang diculik selama hampir 8 jam.

Selama itu pula pencarian yang menegangkan bagi keluarga Dede dan Hety, warga sekitar, dan kepolisian.

"Anak saya sudah berseragam sekolah, siap berangkat ke TK," jelas Hety Karani, ibu korban saat diwawancarai oleh Kompas.com di Mako Polres Tasikmalaya Kota.

"Bilangnya mau jajan dulu ke warung belakang, tapi jadi hilang," lanjut Hety.

Baca Juga: Ekstrem! Menyesal Bikin Tato karena Ingin Daftar Jadi Polisi Bandara, Seorang Pria Gunakan Alat Dapur Ini Untuk Menghapusnya

Source : Kompas.com, Tribun Video

Editor : Adrie P. Saputra

Baca Lainnya

Latest