Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Miris, Seorang Bayi Menderita Sakit Pernafasan Berbulan-bulan Usai Mendapat Perlakuan yang Sering Dianggap Wajar Ini, Sang Ibu Beri Peringatan

Rahma Imanina Hasfi - Kamis, 26 September 2019 | 15:30
Kisah seorang ibu yang hampir kehilangan anaknya hanya karna orang-orang gemas dan menciumi bayi laki-lakinya
Facebook/ Ariana DiGrigorio

Kisah seorang ibu yang hampir kehilangan anaknya hanya karna orang-orang gemas dan menciumi bayi laki-lakinya

Suar.ID - Seorang ibu empat anak memperingatkan agar tidak mencium bayi yang baru lahir selama musim flu.

Putra Ariana DiGrigorio, Antonio, terserang flu Desember lalu ketika dia masih bayi.

Namun, selama dua bulan penyakit anaknya tersebut tak kunjung sembuh.

Ia pun segera membawa anaknya ke rumah sakit dekat rumah mereka di Keansburg, New Jersey.

Baca Juga: Gara-gara Cukur Rambut Siswa, Kini 3 Guru SD di Banyuwangi Terpaksa Berurusan dengan Polisi

Setelah mendapatkan pemeriksaan, Antonio didiagnosis menderita infeksi saluran pernapasan.

Melansir dari dailymail.co.uk, pada bulan Agustus, Ariana membagikan foto putranya di rumah sakit dengan segala macam tabung monitor dan selang pembantu di tubuhnya melalui Facebook.

Ia mendesak orang tua untuk menjauhkan bayi mereka dari ciuman orang-orang bahkan kerabat demi kebaikan sang bayi.

Infeksi saluran pernapasan adalah penyakit yang umum dan seringnya tidak dianggap serius oleh kebanyakan orang.

Baca Juga: Sosok Atiatul Muqtadir, Ketua BEM UGM yang Jadi Sorotan hingga Bikin Awkarin Jatuh Cinta

Tetapi bagi mereka yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah terutama bayi rentan terhadap virus tersebut.

Source : Dailymail.co.uk

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x