Suar.ID -Pada Rabu (11/9), Indonesia kembali dirundung duka.
Salah seorang tokoh bangsa baru saja menghembuskan nafas terakhirnya.
Ia adalah Bj Habibie yang merupakan Presiden ketiga Republik Indonesia.
Bj Habibie semasa hidupnya dikenal sebagai sosok yang murah senyum dan sangat ramah.
Tak hanya itu, kisah cinta Bj Habibie dengan mendiang istrinya Ainun juga sangat romantis dan mengharukan.
Sampai-sampai kisah cinta mereka berdua dibuatkan menjadi sebuah film.
Kini untuk mengenang sosok Bj Habibie, inilah beberapa quotenya yang dapat menginspirasi Anda dan bahkan beberapa diantaranya mungkin bisa membuat Anda terharu.
“Tidak ada sesuatu yang datang dengan percuma, semua harus dilakukan melalui perjuangan yang dibarengi dengan pengorbanan, kita tetap harus optimistis terhadap masa depan bangsa.”
Ini adalah quote yang dilansir Kompas.com, saat Bj Habibie ditemui di rumahnya di Patra Kuningan13, Jakarta (7/3/2012).