Follow Us

Sebelum Siti Habibah Menghembuskan Nafas Terakhir, SBY Sempat Bisikan Nama Ani Yudhoyono di Telinga Ibunda Tercinta

Khaerunisa - Minggu, 01 September 2019 | 09:30
Ibunda SBY, Siti Habibah Meninggal Dunia
Kolase IG/@aniyudhoyono

Ibunda SBY, Siti Habibah Meninggal Dunia

Suar.ID - Duka kembali menyelimuti keluarga Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono.

Setelah sang istri, Ani Yudhoyono, meninggal dunia beberapa bulan lalu, kini SBY harus kembali memupuk ketegaran di hatinya.

Sang ibu, Siti Habibah, meninggal dunia pada Jumat (30/8/2019) malam di Rumah Sakit Mitra Cibubur.

Jenazah ibunda SBY langsung dimakamkan pada Sabtu (31/8/2019) siang di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Baru 3 Bulan yang Lalu Ditinggal Istri Tercinta, Kini SBY Harus Kehilangan Ibu Terkasihnya, Yang Kuat Ya Pak!

Ibunda SBY meninggal pada usia 86 tahun, menyusul suaminya Soekotjo yang telah berpulang lebih dulu.

Sementara itu, SBY yang merupakan anak tunggal dari pasangan Siti Habibah dan Soekotjo, memberikan sepatah dua kata pada pemakaman sang ibu.

Dari sanalah terungkap sebuah cerita yang membuat haru sebelum Siti Habibah menghembuskan nafas terakhir.

Dilansir dari Wartakota (31/8/2019), Dalam pidatonya di hadapan para pelayat, SBY mengucapkan terima kasih atas kehadiran para pelayat dan mengharapkan keridhoan Allah SWT.

Baca Juga: 5 Planet yang Diperkirakan Layak Dihuni Manusia Selain Bumi, Ada yang Diperkirakan Lebih Layak Huni daripada Bumi lho!

"Semoga apa yang diberikan bapak ibu dicatat sebagai amal," tutur SBY saat membuka pidatonya di Pendopo Puri Cikeas, Kabupaten Bogor.

Source : tribunnews

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular